Menjelang lebaran nama ”kue kering” menjadi salah satu idola. Kue kering memiliki banyak peminat baik itu anak – anak maupun orang tua. Kue kering merupakan istilah yang sering digunakan untuk kue yang bertekstur keras tapi renyah yang memiliki kadar air yang sangat rendah karena dibuat dengan cara di oven.
Kue kering memiliki daya tahan yang cukup lama. Bahan yang umum digunakan utuk pembuatan kue kering diantaranya tepung beras, tepung ketan, terigu ataupun sagu. Kue kering yang dioven biasanya di sebut cookies. Kue kering adalah makanan ringan yang bukan makanan utama.
Khususnya makanan ringan seperti keripik, kue, dan lain-lain seringkali dikonsumsi walaupun pada kenyataannya tidak membuat perut kenyang. Makanan ringan atau biasa disebut dengan cemilan ini merupakan jenis makanan yang tergolong ke dalam makanan sampingan.
Merujuk pada banyaknya permintaan akan kue di hari lebaran, menjadikan sebuah peluang usaha bagi sebagain orang untuk menjadi supplier makanan khususnya kue lebaran.
Salah satu kue kering yang selalu disajikan ketika lebaran dan yang paling terkenal adalah kue kastangel Kue kastangel merupakan salah satu kue kering yang memiliki banyak penggemar. Kue kering ini dapat dibuat dengan bahan – bahan 200 gram terigu, 125 gram margarin atau mentega, 100 gram keju yang telah diparut, 50 gram maizena, 2 butir telor (ambil kuningnya saja), olesan kastengel, keju parut secukupnya, dan 1 kuning telur.
Cara membuat kue kastengel. Pertama, kocok margarin, kemudian masukkan kuning telur satu persatu sambal terus di kocok hingga menggembang. Kedua, masukkan tepung terigu, keju parut dan maizena, aduk sampai adonan berbulir.
Ketiga, cetak sesui keinginan. keempat, panggang adonan kastengel yang sudah terbentuk pada suhu 180 derajat celcius selam kuarang lebih 20 menit. Kelima, keluarkan kue kastengel hampir jadi, kemudian olesi dengan kuning telur, panggang lagi selama 10 menit. Keenam, keluarkan dari oven dan siap untuk dihidangkan.
Banyaknya permintaan akan kue di hari lebaran, menjadikan sebuah peluang usaha bagi sebagain orang untuk menjadi supplier makanan khususnya kue lebaran. Sebagai salah satu jenis kue kering yang umumnya ada saat lebaran, kastangel menjadi favorit semua orang. Walaupun jenisnya hanya sebagai cemilan yang terbuat dari tepung terigu, tetapi kue ini memiliki kadar protein yang tinggi, sehingga cocok dikonsumsi oleh siapa pun.