smartphone android murah desember 2016
smartphone android murah desember 2016

Ya dari jaman ke jaman memang teknologi semakin maju dan berkembang. Begitu juga dengan gadget yang paling di buru oleh para penggemar fanatic ini. Smartphone, walau berkembang dengan beberapa sistem operasi.

Tapi kali ini saya akan membahas tentang smartphone Android murah Desember 2016 ini. Berhubung nanti akan berakhir tahun 2016. Penasaran bukan? Kira-kira smartphone Android apa saja ya, yang masuk dalam ketegori ini.

Dan berikut saya bagikan untuk daftar smartphone Android murah Desember 2016. Disimak ya siapa tahu jadi bahan pertimbangan bagi kalian yang sedang mencari smartphone Android di akhir tahun ini.

5 Daftar Smartphone Android Murah Desember 2016

  • Samsung Galaxy Grand Prime

Samsung Galaxy Grand Prime cocok untuk kamu beli. Selain harga yang murah, smartphone Android ini sudah mengusung prosessor berkekuatan Quad Core dan berukuran layar 5 inches yang nyaman untuk dipegang. Smartphone ini juga sangat mendukung aktifitas penggunanya dalam hal foto selfie, karena lensa kamera depannya sudah beresolusi  5 MP.

Layar TFT, 540 x 960 pixels, 5.0 inches
CPU Quad-core 1.2 GHz, Android Kitkat
Memory Internal  8 GB
Memory Eksternal microSD, up to 64 GB
RAM 1 GB
Kamera Belakang 8 MP
Kamera Depan 5 MP
Baterai Li-Ion 2600 mAh
Kecepatan Internet Dual SIM, HSDPA
Harga Baru Rp.2,300,000,-

  • ASUS Zenfone 2 ZE500CL

Smartphone Android fenomenal lainnya adalah Asus Zenfone 2 ZE500CL. Smartphone Android Asus murah Desember 2016 ini sudah resmi diluncurkan di Indonesia, dan banyak yang menjadi peminat dari Smartphone tersebut. Kelebihan smartphone ini adalah layarnya yang sudah HD dan memiliki lapisan layar pelindung Gorilla Glass 3. Kapasitas penyimpanannya juga besar dan cocok untuk aktifitas multi tasking disebabkan kapasitas RAM nya sudah 2 GB.

Layar IPS, 5.0 inches , 720 x 1280 pixels, Corning Gorilla Glass 3
CPU Intel Atom Z2560 Dual-core 1.6 GHz, Android Lollipop
Memory Internal 16 GB
Memory Eksternal microSD, up to 64 GB
RAM 2 GB
Kamera Belakang 8 MP
Kamera Depan 2 MP
Baterai Non-removable Li-Po 2500 mAh
Kecepatan Internet Single SIM, LTE
Harga Baru Rp.2,800,000,-

  • Lenovo P70

Smartphone Android ini merupakan smartphone Android yang sudah lama beredar dipasaran, namun masih banyak peminatnya. Hal tersebut memang wajar mengingat karna spesifikasi Lenovo P70 sudah mengusung Octa Core 1.7 GHz dan RAM 2 GB. Kapasitas internalnya juga sangat luas 16 GB ditambah ekspansi microSD berkapasitas 32 GB. Menariknya kapasitas baterai Lenovo P70 sudah 4000 mAh yang mampu bertahan dalam waktu yang sangat lama di masa aktif. Sangat cocok untuk kamu yang selalu beraktifitas dengan Smartphone Android karena kemampuan daya tahan baterainya lebih istimewa dari smartphone Android yang lainnya.

Layar IPS LCD, 5.0 inches, 720 x 1280 pixels
CPU Octa core 1,7 GHz, Android Kitkat
Memory Internal 16 GB
Memory Eksternal microSD, up to 32 GB
RAM 2 GB
Kamera Belakang 13 MP
Kamera Depan 5 MP
Baterai Non-removable Li-Po 4000 mAh
Kecepatan Internet Dual SIM, LTE
Harga Baru Rp.2,899,000,-

  • Xiaomi Redmi 2

Smartphone Android ini mendukung layar LCD lengkap dengan fitur proteksi, resolusi HD, berteknologi IPS yang sangat cocok untuk dipunyai oleh anda yang lebih menekankan gambar jernih dan tajam pada layar Smartphone Android. Xiaomi Redmi 2 juga termasuk smartphone Android Murah Desember 2016  Berkualitas, karena dibekali prosessor berkekuatan Quad Core 1.2 GHz dan RAM 1 GB, kemampuan kamera belakangnya juga patut diacungi jempol karena beresolusi 8 MP. Selain itu smartphone ini juga sudah terkoneksi dengan jaringan 4G dan memiliki fitur Dual SIM.

  • Lenovo A 7000

Smartphone Android ini sangat unggul dalam kinerja hardware nya untuk gaming dan multi tasking. Sebab ia sudah memakai prosessor Octa Core 1.5 GHz dan RAM 2 GB. Lenovo A7000 juga cocok dipakai oleh anda yang menyukai aktifitas selfie, dikarenakan kemampuan kamera depannya sudah beresolusi 5 MP.

Layar IPS, 5.5 inches, 720 x 1280 pixels
CPU Octa-core 1.5 GHz, Android Lollipop
Memory Internal 8 GB
Memory Eksternal microSD, up to 32 GB
RAM  2 GB
Kamera Belakang 8 MP
Kamera Depan 5 MP
Baterai Li-Po 2900 mAh
Kecepatan Internet Dual SIM, LTE
Harga Baru Rp.2,100,000,-

Nah demikianlah artikel ini saya buat mengenai 5 daftar smartphone Android murah Desember 2016, kalian sudah dapat belum kira-kira yang mana yang mau kalian beli nanti. Semoga artikel ini dapat bermanfaat ya bagi kamu-kamu yang sedang ingin mencari smartphone Android murah berkualitas terbaik. Kalau kamu punya daftar yang lain, silahkan komen pada kolom komentar dibawah ya. Selamat berbelanja!