Rambut Pendek Pria
Rambut Pendek Pria

Penampilan rambut merupakan salah satu faktor yang bisa mempengaruhi ketampanan seseorang. Setiap pria tentunya memiliki selera yang berbeda-beda seperti panjang, cepak atau rapi. Apabila memilih kerapihan, tentu dengan rambut pendek pria memberi kesan bahwa dia seorang yang trendi dan maskulin.

Tetapi banyak pria masih belum paham tentang gaya rambut yang sesuai digunakan. Trend rambut pendek akan sangat cocok untuk memikat hati wanita yang kamu idamkan. 

Rambut Pendek Pria
Rambut Pendek Pria

Gaya Buzz Cut

Ini merupakan gaya rambut yang terbaik, karena potongan yang pendek dipadu dengan potongan garis di dekonstruksi akan terlihat semakin gagah. Dengan tampilan yang elegan dan trendi, maka gaya ini harus kamu coba. 

Gaya Rambut Quiff Pendek

Gaya rambut pendek pria model quiff merupakan salah satu gaya rambut yang digemari para pria yang ingin tampil lebih modern dan terlihat seksi. Memberikan tampilan yang cukup pendek dan tebal di bagian atas, serta jenis potongan rambut  yang mudah untuk dirapikan.

Gaya Rambut Populer Spike

Gaya rambut ini sangat cocok bagi para pria yang suka berada di dalam ruangan, karena hanya membutuhkan sentuhan sisir yang unik. Oleh karena itu gaya rambut ini sangat cocok untuk pelajar maupun pegawai kantor, yang menampilkan lebih kece dan trendi.  

Gaya Undercut Pendek

Untuk pria yang mempunyai jiwa muda, kamu wajib mencoba gaya rambut ini. Karena dengan desain potongan pendek pada bagian sisi kiri dan kanannya akan terlihat tampil lebih unik dan keren. Karena sudah banyak yang membuktikan bahwa banyak wanita yang merekomendasikan pasangannya untuk menggunakan potongan gaya rambut ini.

Gaya Pompadour

Gaya rambut ini menampilkan sisi menarik agar tampil lebih klasik, karena sangat cocok dengan volume rambut yang tebal. Kamu harus mencoba potongan rambut pendek pria ini yang sangat cocok untuk digunakan dalam keseharian dengan tampilan rapi dan pendek. 

Sebelum memilih model rambut yang kamu inginkan, sebaiknya harus menyesuaikan dengan bentuk wajah serta model rambut. Karena dengan menyesuaikan wajah, akan membentuk karakter rambut yang lebih seimbang. Kamu bisa melihat melalui cermin untuk mendapatkan gambaran wajah apakah kotak, oval, atau segitiga.