Minimalism faktanya bukan hanya soal style, tapi sebuah cara hidup. Gaya hidup ini cocok sekali apabila diterapkan pada rumah berukuran kecil. Efeknya pun bisa sangat besar pada kualitas desain, terutama kamar mandi. Area ini merupakan tempat yang memiliki cukup banyak benda-benda kecil. Jika Anda tahu cara menyesuaikan desainnya, dijamin kamar mandi Anda tidak kalah dengan yang di hotel-hotel. Nah, berikut ini adalah sedikit tips tentang desain kamar mandi minimalis yang bisa dicoba.
Less Is More
Kalau Kita lihat, kamar mandi memiliki lokasi yang paling kecil di dalam rumah. Jadi alangkah baiknya bila Anda tidak menaruh banyak dekorasi di dalamnya agar terlihat rapi dan bersih. Pilih satu saja jenis dekorasi atau maksimal dua saja sehingga tidak membuat ruangan terlihat berantakan.
Jangan Tempatkan Furniture
Ingat peraturan nomor dua, jangan menempatkan furniture di area ini. Apa lagi yang besar. Konsep minimalis ini sangat penting diterapkan kalau Anda memiliki kamar mandi berukuran kecil. Bila Anda memiliki beberapa barang, Anda bisa menggunakan rak gantung. Gantung beberapa item seperti shampoo, sabun, dan sediakan gantungan untuk menggantung handuk. Dengan cara ini, kamar mandi tidak akan terlihat semakin sempit.
Gunakan Cat Putih
Cat putih memiliki manfaat besar karena mampu membuat ruangan jadi terlihat lebih besar. Bila Anda menginginkan area ini lebih cantik, gunakan cat putih di seluruh dinding. Untuk variasi, mainkan saja pada bagian aksesoris seperti handuk aneka warna, tanaman kecil seperti lidah buaya dsb.
Ciptakan Ilusi
Kamar mandi minimalis tidak lengkap tanpa menggunakan cermin. Anda bisa menggunakan cermin untuk membuat ilusi. Caranya cukup gunakan cermin besar agar terbentuk ilusi ruangan yang lebih luas.
Pilihan Keramik
Ada dua pilihan yang bisa Anda gunakan bila ingin kamar mandi tampak lebih luas. Yang pertama adalah dengan menggunakan glossy tiles, dan yang kedua yaitu menggunakan matte. Tapi perlu Anda ingat, pastikan selalu mengikuti skema monoton. Jangan pernah mencampurkan style. Cukup terapkan style simple saja. Cara ini akan membuat kamar mandi terlihat lebih mewah, dan luas.
Fokus Pada Fixtures
Fixtures atau perlengkapan misalnya showers, wastafel, dsb harus jadi perhatian utama Anda. Pilihlah perlengkapan dengan desain yang sleek dengan bentuk yang lebih circular atau rectangular. Hindari bentuk-bentuk yang freestanding.
Gunakan Aksesoris Berbahan Gelas
Anda punya mason jar yang tidak terpakai? Gunakanlah untuk menyimpan beberapa item. Hal ini tidak hanya akan menghemat uang, tapi juga membuat ruangan jadi lebih cantik.
Rumah minimalis sekarang tidak hanya sebagai trend gaya-gayaan saja, tapi merupakan level gaya hidup baru dimana di titik ini Anda diharuskan memilah mana yang lebih penting dan tidak. Ada banyak sekali orang yang tertarik untuk mengikuti gaya hidup minimalis ini. Selain karena cocok diterapkan untuk rumah berukuran kecil, gaya hidup minimalis tidak akan membuat Anda merasa overwhelming dengan banyak pilihan.
Apabila diterapkan di kamar mandi, minimalism akan sangat bermanfaat. Ruangan kamar mandi jadi lebih rapi dan mudah dibersihkan. Selain itu, Anda bahkan bisa menghemat berbagai biaya pengeluaran saat menerapkannya pada area ini. Kamar mandi memang lokasi yang sempit, dan terkesan sulit untuk didekorasi. Tapi kalau Anda tahu mana elemen yang perlu dimasukkan, bukan tidak mungkin kamar mandi akan jadi terlihat bagus dan rapi. Semoga tips yang kami ulas di atas membantu. Bagaimana? Anda tertarik untuk menerapkannya di rumah Anda? Jangan lupa terus ikuti tips-tips keren dari Master Rumah ya!