Saat mendengar kata berlian, kamu tentu saja akan membayangkan sesuatu yang berkilau dan cantik. Selain itu, berlian asli jika memiliki harga yang fantastis sehingga jika ada yang menggunakan liontin berlian asli akan dibilang orang yang kaya raya.
Berlian biasanya dikombinasikan dengan emas putih. Hal ini dikarenakan emas putih yang lebih kuat dibandingkan emas kuning. Emas putih juga sering dipilih karena jika dipadukan dengan berlian tampilannya akan lebih berkilau dan cantik. Batu mulia yang memiliki komposisi yang simpel ini bisa dijadikan untuk investasi jangka panjang, karena nilainya terus meningkat. Maka jangan ragu untuk menginvestasikan berlian. Nah, yuk kita simak beberapa tips merawat berlian berikut ini.
Cara merawat liontin berlian asli
Simpanlah berlian dengan cara yang benar
Berlian memang bukan benda mulia yang memiliki tingkat kekerasan tertinggi. Maka dari itu, berlian harus dirawat dengan cara yang benar agar bisa bertahan lama. Meski tergolong lumayan tangguh, berlian bisa saja tergores apabila perawatannya kurang benar.
Cara perawatannya yaitu kita mulai dari cara penyimpanannya. Bagaimana cara menyimpan berlian dengan benar? Perhiasan berlian harus disimpan pada bahan yang lembut. Hal ini dimaksudkan agar berlian tetap terlindungi dan tidak tergores sedikitpun. Biasanya benda lembut tempat menyimpan berlian ini berbentuk seperti kotak perhiasan pada umumnya yang memiliki bantalan di dalamnya.
Selain itu, hindari penyimpanan lebih dari 1 berlian pada 1 kotak yang sempit tanpa penyekat. Hal ini bertujuan agar gesekan antara kedua berlian dapat dihindari. Maka dari itu, sebaiknya simpanlah berlian pada kotak-kotak yang terpisah.
Kamu bisa mengasuransikan perhiasan berlian
Seperti aset berharga lain yang kamu miliki, berlian juga wajib dijaga dengan sebaik mungkin. Tentu saja kamu tidak ingin terjadi sesuatu yang buruk pada berlian kesayanganmu. Apalagi berlian juga bisa dijadikan investasi.
Maka dari itu, asuransikanlah berlian yang kamu miliki agar terjamin tingkat keamanannya. Dengan mengasuransikan perhiasan berlian tersebut, berlian yang kamu miliki akan menjadi jauh lebih aman dan terjamin karena sudah tercatat dalam perjanjian Asuransi Harta Benda. Jika sewaktu-waktu terjadi hal yang tidak diinginkan, maka kamu akan mendapatkan ganti rugi sesuai dengan nilai harga yang sudah disepakati.
Bersihkanlah batu berlian agar tetap memancarkan kilaunya
Batu berlian memang cantik dengan kilaunya yang memikat hati. Namun, bagi kamu yang gemar mengoleksi berlian tidak akan berarti jika tidak tahu cara perawatannya yang tepat.
Untuk cara membersihkannya yaitu dengan menggunakan larutan air hangat yang dicampur dengan beberapa tetes ammonia. Lalu rendam berlian. Setelah itu, gosoklah dengan lembut berlian tersebut dengan menggunakan sikat gigi bekas. Kemudian bilaslah dengan air, dan keringkan.
Adapun tips lain untuk membersihkan batu berlian agar tetap bersih.:
- Bersihkan berlian secara teratur, hal ini bertujuan agar kilau cantiknya tetap terjaga.
- Bersihkan dan rendam batu berlian dengan ammonia selama satu atau dua kali dalam seminggu.
- Saat menggosok batu berlian dengan sikat gigi, gosoklah dengan lembut. Hal ini bisa mempengaruhi kadar pengaturan atau membuat kendur garpu penyangga batu berlian.
- Jangan gunakan pembersih tambahan klorin atau abrasive untuk membersihkan berlian, karena beberapa kandungan tersebut dapat mengikis logam dan dapat melonggarkan garpu penyangga.
- Melakukan pembersihan secara teratur bisa menjaga berlian tetap berkilau.
Nah, itulah beberapa tips yang bisa kamu lakukan untuk merawat liontin berlian asli yang kamu miliki.