Sesuai dengan namanya, kran otomatis sensor merupakan salah satu jenis kran yang bisa mengeluarkan serta menutup aliran air tanpa harus menyentuh atau memutar tuas stop krannya.

Hal tersebut dikarenakan kran jenis ini dilengkapi dengan sensor inframerah yang bisa mendeteksi tangan. Cara operasinya cukup mudah. Anda tinggal mendekatkan tangan ke kepala kran dan air pun akan otomatis keluar. Sebaliknya, ketika Anda menjauhkan tangan dari kran, maka aliran air akan segera terhenti.

Karena kemudahannya, kran otomatis sensor kini mulai menarik perhatian banyak orang untuk menggunakannya dengan berbagai alasan. Adapun beberapa alasannya diantaranya yaitu:

  1. Lebih praktis

Alasan yang paling umum mengapa banyak orang yang menggunakan kran ini di hunian mereka adalah kepraktisannya. Ya, kepraktisannya sudah jelas karena tidak perlu memutar tua, air sudah bisa keluar dan berhenti mengalir.

  1. Hemat air

Mungkin kita sering lupa untuk menutup kran ketika sudah digunakan. Apakah Anda juga pernah mengalaminya? Dengan kran otomatis, hal tersebut tidak akan terjadi, lho! 

Pasalnya, kran ini akan mati secara otomatis ketika tangan dijauhkan atau kran tidak mendeteksi adanya tangan di bawah kepala krannya. Dengan begitu pemborosan air bisa terhindarkan.

  1. Mengurangi penyebaran kuman

Tidak bisa dipungkiri, pegangan atau tuas kran bisa menjadi salah satu sarang bakteri dan kuman yang memungkinkan untuk berkembang biak secara cepat. Hal tersebut karena seringnya tangan kotor yang menyentuhnya.

Dengan penggunaan kran otomatis tentunya bisa mengurangi hal tersebut. Ya, karena Anda tidak perlu lagi untuk menyentuh tuas kran, ketika akan atau sudah menggunakannya.

Itulah dia beberapa alasan mengapa banyak orang memilih untuk menggunakan kran otomatis sensor di hunian mereka. Bagaimana, tertarik memilikinya? Jika ya, Anda bisa memilih kran otomatis sensor dari Kohler.
Mengapa Kohler? Hal tersebut karena selain terbuat dari material terbaik, kran otomatis dari Kohler juga memiliki teknologi yang canggih serta tampilan yang sangat menarik sehingga dapat membuat sanitasi di rumah Anda menjadi lebih aesthetic dan tampak modern.