Ibu Hamil
Ibu Hamil

Saat ibu hamil, kesehatan tubuh tentunya harus dijaga. Salah satu langkah untuk menjaga kesehatan tubuh adalah dengan memenuhi nutrisi yang butuhkan oleh tubuh. Nutrisi tersebut tentunya diperoleh dari makanan-makanan yang dikonsumsi oleh bunda.

Nah nutrisi yang dikonsumsi oleh bunda sebenarnya tidak hanya bermanfaat untuk dirinya sendiri, namun juga untuk bayi yang sedang dikandung. Untuk itu berikut adalah beberapa nutrisi yang dibutuhkan oleh bunda ketika sedang hamil.

Nutrisi yang Dibutuhkan Ibu Hamil

Ibu Hamil
Ibu Hamil

1. Kalsium

Kalsium merupakan zat yang dibutuhkan tubuh untuk menciptakan tulang yang kuat dan membetuk sel organ tubuh pada janin atau bayi, dan juga bunda. Nah dalam hal ini bunda sebaiknya mengkonsumsi makanan yang mengandung kalsium sebagai penguat tulang bunda serta janin yang dikandungnya. Kalsium dapat diperoleh dari susu, untuk itu minum susu penting untuk dikonsumsi oleh bunda yang sedang mengandung. 

2. Asam folat

Kandungan nutrisi yang dibutuhkan oleh bunda selanjutnya adalah asam folat. Asam folat ini sangat baik untuk membantu terbentuknya struktur saraf pada janin atau bayi. Asal folat juga dapat membantu menyeimbangkan antara sel darah merah dan sel darah putih pada tubuh janin sehingga akan sangat baik bagi perkembangan dan pertumbuhannya.

3. Lemak sehat

Lemak sehat atau lemak tak jenuh juga sangat baik bagi kesehatan bunda yang sedang hamil. Bunda yang sedang hamil membutuhkan asupan lemak sehat sebagai cadangan energi untuk pertumbuhan janin dan bayi. Selain itu lemak sehat juga bermanfaat sangat baik bagi pertumbuhan otak dan sistem saraf pada janin. Namun meskipun cukup baik, bunda tidak boleh berlebihan mengkonsumsi lemak sehat, sebab hal tersebut dikhawatirkan akan berdampak obesitas pada bayi. 

4. Karbohidrat dan serat

Karbohidrat bermanfaat untuk menjaga energi bunda serta mendukung perkembangan bayi yang ada dalam kandungan. Dalam hal ini bunda dapat mengkonsumsi makanan yang kaya akan serat dan karbohidrat sebagai kebutuhan sumber energi pun akan terpenuhi. 

5. Vitamin A, B6, B12, Vitamin C dan D.

Vitamin juga merupakan zat yang dibutuhkan oleh bunda dan bayi yang ada dalam perut. Vitamin dapat membantu menguatkan sistem imun pada tubuh, membantu mendukung pertumbuhan janin, menyehatkan pencernaan, dan sebagainya.