Dewasa ini banyak produk laptop atau notebook bermunculan dengan penawaran harga dan fitur yang fantastis untuk keperluan pekerjaan ataupun mengakses jaringan internet setiap orang. Salah satu perusahaan raksasa PC yang juga aktif dalam memproduksi berbagai macam jenis gadget yaitu Asus kini banyak melakukan penawaran laptop yang berkualitas. Harga notebook asus termurah yang ditawarkan cukup berbeda-beda tergantung dari jenis atau tipe yang ditawarkannya. Bahkan seiring dengan perkembangan akses internet kini setiap orang dapat melakukan pembelian hanya dengan menggunakan akse internet melalui sistem jual beli online.

Harga notebook asus murah dapat anda cari melalui berbagai macam promo dan diskon yang ditawarkan. Guna performa dan penampilan notebook anda tetap terjaga agar tidak mengalami penurunan harga yang drastis ada baiknya untuk melakukan beberapa perawatan agar penampilannya tetap ada dalam performa yang terbaik. Berikut akan saya paparkan beberapa tips untuk merawatnya:

1 . Membersihkan Layar dengan Cara yang Benar

Banyak orang yang masih salah dalam melakukan pembersihan pada kaca laptop yang dimilikinya. Usahakanlah untuk tidak melakukan pembersihan dengan menggunakan kain biasa atau pun mengusapnya dengan kain baju yang anda pakai. Gunakanlah kain yang dikhususkan sebagai pembersih layar serta gunakan juga blower khusus untuk membersihkan layar dan keyboard dari debu serta jangan sekali-sekali menyentuhnya ketika tangan anda kotor atau pun berminyak.

2 . Pasang lah anti gores agar terhindar dari berbagai macam goresan ringan maupun berat yang dapat merugikan anda. Selain itu, bersihkan juga kotoran yang berada pada sela-sela keyboard agar ketika melakukan pengetikan dapat selalu lancar.

3 Selalu cek virus dan registry error agar performanya tidak lemot. Hal ini dapat dilakukan dengan memasang berbagai macam software gratisan maupun berbayar yang ditawarkan oleh berbagai pihak. Cara ini sangat baik juga guna menghindari notebook dari hal-hal yang merugikan seperti melakukan restart secara tiba-tiba.

4 . Terakhir, jauhkanlah dari panas dan kelembaban yang sangat tinggi. Sinar matahari yang langsung mengenai gadget yang anda miliki tersebut berpengaruh buruk juga bagi komponen bagian dalamnya.