perhiasan emas asli
perhiasan emas asli

Emas menjadi salah satu barang mewah yang begitu diidam-idamkan. Perhiasan emas asli  memiliki nilai yang sangat berharga, entah hanya untuk perhiasan atau instrumen investasi. Harga emas yang cenderung meningkat walaupun lambat menjadi alasan mengapa banyak orang yang menyarankan menabung emas sebagai pilihan investasi. 

Selain hal tersebut, emas juga mudah untuk dijual kembali. Maka dari itu, emas berguna untuk dijadikan pegangan saat kondisi darurat. Untuk kamu yang tertarik menjadikan perhiasan emas sebagai instrumen investasi, yuk simak penjelasannya berikut ini. 

Tips membeli perhiasan emas asli untuk pemula

Jika kamu sedang berencana untuk membeli perhiasan yang terbuat dari emas, harap perhatikan hal di bawah ini agar tidak mudah tertipu oleh oknum yang berbuat curang. Berikut tipsnya:

Carilah toko terpercaya

Hal yang paling penting yaitu kamu harus memastikan toko yang kamu tuju terpercaya. Ada banyak ciri-ciri toko yang terpercaya, misalnya banyaknya cabang toko mereka dan perhiasan yang dijual terjamin dengan sertifikat. Misalnya The Palace Jeweler. Semua perhiasan di toko ini memiliki standar Nasional dan Internasional. 

Cek kondisi perhiasan sebelum membelinya

Setelah kamu memilih perhiasan yang disukai, jangan segan untuk mengecek kembali barang tersebut sebelum benar-benar membelinya. Periksa kondisi perhiasan tersebut. Pastikan tidak ada yang cacat atau rusak. 

perhiasan emas asli

Beli perhiasan dengan emas asli, bukan hanya berlapis emas

Kamu harus memastikan bahwa perhiasan emas yang kamu pilih benar-benar murni terbuat dari emas, bukan hanya berlapis emas. Hal ini dikarenakan, harga dari perhiasan yang murni dari emas akan sangat berbeda dengan perhiasan yang hanya berlapis emas. Hal ini menyebabkan perhiasan tersebut akan sangat sulit untuk dijadikan instrumen investasi. 

Cari tahu harga emas terkini di pasaran

Harga emas murni di Antam bisa dijadikan acuan untuk harga perhiasan emas. 

Pastikan emasmu memiliki sertifikat

Pastikanlah jika perhiasan yang kamu miliki ini memiliki sertifikat resmi. Sertifikat disini tidak hanya berfungsi sebagai bukti bahwa benda tersebut asli, namun juga berfungsi agar harga jualnya tetap tinggi. 

Tips menjual perhiasan emas agar tidak rugi

Selalu perhatikan harga emas terbaru

Kamu harus selalu mengetahui informasi terkait harga logam mulia yang terbaru. Akan lebih baik jika informasinya dari sumbernya langsung. Misalnya Anda memiliki kontak dengan Antam yang biasanya menjadi patokan harga emas. Hindari mengetahui harga emas dari sumber yang tidak jelas. 

Keliling ke toko emas 

Tidak ada salahnya berkeliling ke toko emas untuk menggali informasi tambahan. Jika kamu ingin menjual perhiasan emas, kamu sudah tahu nama-nama toko emas yang mampu membeli dengan harga terbaik. 

Cek respon toko emas

Jangan lupa untuk selalu mengecek respon pemilik toko emas saat observasi. Jika pemilik memberikan penawaran yang mencurigakan, bisa jadi harga perhiasanmu akan lebih tinggi dari penawaran yang diberikannya. 

Bawa nota pembelian

Nota pembelian bisa jadi daya tawar tersendiri untuk meyakinkan pembeli bahwa perhiasan ini asli dan sudah jelas. Dengan begitu penawar akan memberikan harga terbainya. 

Jangan segan menjual pada kolektor

Perhiasan ini akan memiliki nilai tawar yang tinggi apabila dijual ke kolektor. Kolektor akan sangat menghargainya apabila perhiasan ini memiliki nilai  seni tersendiri. Misalnya bentuknya yang unik, hingga pernah dipakai oleh tokoh terkenal dunia. 

Kamu bisa mengadakan lelang

Kamu bisa mengadakan lelang untuk teman-teman terdekatmu, misalnya teman kantor. Sebelumnya, pastikan kamu mengetahui kisaran harga emas yang hendak dijual. 

Nah. Itulah beberapa tips menjual dan membeli emas. Semoga membantu.